Rabu, 07 Desember 2011

ILMUWAN KEMBANGKAN TES DARAH BARU UNTUK DETEKSI KANKER PARU PARU

Para periset dari Pusat Riset Kanker Fred Hutchinson di kota Seattle, negara bagian Washington melaporkan mereka sedang mengembangkan tes darah baru untuk mencari protein kanker paru-paru. Protein-protein ini dihasilkan oleh jaringan tumor pada awal-awal perkembangan kanker paru-paru dan bisa di deteksi dalam plasma, komponen darah yang kaya protein. Para ilmuwan mengatakan tes kanker ini juga sangat sensitif, bisa mendeteksi adanya tanda-tanda yang menunjukkan aktivitas tumor sebelum bisa dilihat alat pemindai canggih seperti CT Scan yang bisa melihat tumor berukuran beberapa milimeter. Menurut Sam Hanash, ilmuwan di institut Fred Hutchinson dan ketua peneliti tes darah kanker paru-paru, penggunaan CT Scan untuk mendeteksi tumor kecil bisa menyelamatkan pasien yang beresiko menderita kanker paru-paru. Namun ia mengatakan CT Scan memiliki kekurangan, acapkali gambar-gambarnya menunjukkan bintik-bintik yang berpotensi sebagai tumor ganas. (KF)



Perhatian :Bos? pilih aja yang bisa jadi inspirasimu, bos mau meng copy? silahkan gratiiiis, mau pasang iklan? Boleh (gak gratis) he he he

0 komentar:

Posting Komentar