Rabu, 07 Desember 2011

1,4 KUINTAL PAKU BERHASIL DIKUMPULKAN 'SABER COMMUNITY' DARI JALANAN

Dari dua tahun usia Saber Community (Sukarelawan Sapu Bersih Ranjau Paku), berhasil mengumpulkan 1,4 kuintal paku yang bertebaran di jalanan Jakarta.

Saber mendapatkan bantuan dan penghargaan dari Wali Kota Jakarta Barat Burhanuddin, ”Ada jaket, masker, senter, dan sarung tangan yang diberikan untuk operasi ranjau paku,” ujar Abdul Rohim (42), sukarelawan Saber Community.

”Awalnya saya sering lihat banyak paku di jalan waktu berangkat atau pulang kerja. Iseng saja saya punguti. Makin hari makin banyak dan ada terus. Sepertinya sudah tidak wajar" ujar Rohim, yang bekerja sebagai sopir.

Di rumahnya, -markas sukarelawan, di Pedongkelan, RT 10/13, Cengkareng Timur, Rohim menuturkan, dia menggunakan magnet bulat besar pemberian sopir bus kopaja untuk membersihkan paku. Sudah ada delapan anggota tetap dan 15 simpatisan yang turut bergabung.


he he lumayan buat dikiloin booos




Tim Kreatif tik-fanny.blogspot.com
Perhatian :Bos? pilih aja yang bisa jadi inspirasimu, bos mau meng copy? silahkan gratiiiis, mau pasang iklan? Boleh (gak gratis) he he he

0 komentar:

Posting Komentar